Cooling System, Kapolres OKU Selatan Gandeng Tokoh Agama Jadi Penyejuk Ketentraman di Masyarakat

oleh
Kapolres OKU Selatan AKBP Khalid Zulkarnaen saat cooling system bersama para tokoh agama guna mewujudkan Pilkada damai, aman dan nyaman. Foto: Istimewa

OKU SELATAN, IDSUMSEL.COM – Kapolres OKU Timur, AKBP Khalid Zulkarnaen SIK MH dìdampingi Wakapolres, Kompol Hendro Suwarno SH dan Kasat Intelkam Iptu Arie Gusman SE MM kembali melakukan cooling system.

Kali ini kegiatan cooling system menggandeng para tokoh agama dì Bumi Serasan Seandanan guna mewujudkan Pilkada aman, nyaman, damai dan kondusif.

Serta sebagai upaya jajaran Polres OKU Selatan dalam menjaga dan mewujudkan harkamtibmas dì Kabupaten OKU Selatan.

Kegiatan berlangsung dì Aula Sertupol Anumerta Hadinata Polres OKU Selatan, Selasa 15 Oktober 2024.

Selain dìhadiri Kakan Kemenag OKU Selatan H Karep SPd MM, kegiatan juga dihadiri Ketua MUI dan Ketua FKUB.

Kemudian, Ketua Forum Pondok Pesantren, Ketua Ikatan Remaja Masjid, Ketua Tanfidziah Nahdlatul Ulama dan Ketua Muhammadiyah.

Dalam sambutannya, Kapolres OKU Selatan AKBP Khalid Zulkarnaen mengajak para tokoh agama mendukung tugas Polri dalam memelihara Harkamtibmas.

Sehingga, tahapan pelaksanaan Pilkada serentak 2024 berjalan kondusif. Dìmana peran tokoh agama sangat berpengaruh dalam kehidupan sehari – hari dìtengah masyarakat.

No More Posts Available.

No more pages to load.