OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Kecelakaan màut kembali terjadi dì Jalan Lintas Sumatera, tepatnya Desa Kota Baru Selatan, Kecamatan Martapura, Kabupaten OKU Timur, Kamis (28/7/2022) sekitar pukul 11.05 WIB mengakibatkan purnawirawan meninggal dunia.
Kecelakaan màut ini melibatkan mobil Toyota Avanza Veloz warna hitam dengan Nomor Polisi BG1530 YC, dengan mobil truk Mitsubishi Colt Diesel Light warna kuning dengan nomor Polisi BE 9031 C.
Atas insiden tersebut, pengemudi Toyota Avanza Jumaga Panjaitan (61), seorang Purnawirawan TNI, warga Bukit Harjo RT 001/RW 004, Kelurahan Veteran Jaya, Kecamatan Martapura meninggal dunia.
Jumaga dìketahui meninggal dunia saat mendapatkan pertolongan medis rumah sakit, pasca kecelakaan tersebut.
Kemudian, pengemudi mobil truk Mitsubishi Colt Diesel Light yang dìketahui bernama Agus Darmawan (34), warga Desa Sido Gede, RT/RW 009/003, Kecamatan Belitang I, OKU Timur terlihat sehat dan tidak mengalami luka-luka.