OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Logistik Pilkades serentak dì Kabupaten OKU Timur berupa kotak dan surat suara yang akan dìgunakan saat pencoblosan pada 8 Juni 2023 mendatang mulai dìdistribusikan.
Pendistribusian kotak suara dan puluhan ribu surat suara tersebut dìkawal ketat anggota Polres OKU Timur bersama Polsek jajaran.
Kotak suara bersama surat suara ini dìangkut dari Dinas Pembedayaan Masyarakat dan Desa (PMD) OKU Timur menuju desa masing-masing, Selasa 6 Juni 2023.
Kepala Dinas PMD OKU Timur H Rusman SE ST MM menjelaskan, logistik Pilkades untuk 34 desa hari ini salurkan ke kecamatan dan besok akan dìbawa ke desa masing-masing.
“Sebelum pendistribusian, tadi dìapelkan langsung oleh Kabag Ops Polres OKU Timur,” ujar Rusman dìdampingi Asisten 1, Dwi Supriyanto.
Setelah logistik Pilkades ini dìbawa ke kecamatan. Surat suara akan dìlipat dì kantor camat masing-masing dengan dìawasi langsung panitia kecamatan, anggota Polri dan TNI.
“Setelah semua surat surata selesai dìlipat, logistik Pilkades akan dìgeser langsung kedesa-desa,” paparnya.