“Pastinya kedepan kita akan melanjutkan program yang sudah ada sera akan memaksimal potensi agar lebih maju lagi,” paparnya.
Dalam kesempatan itu, Yudha juga mengajak semua anggota Pramuka Kabupaten OKU Timur meningkatkan kekompakan dan kerjasama.
BACA JUGA: Kadisdikbud OKU Timur Wakimin Tegaskan Pramuka Tetap Ekstrakulikuler Wajib di Sekolah
Selain itu, Yudha juga berpesan agar semuanya dapat mengesampingkan kepentingan pribadi demi membesarkan Pramuka OKU Timur.
“Target kita kedepan Gerakan Pramuka Kabupaten OKU Timur bisa membawa prestasi dì kancah Nasional maupun Internasional,” bebernya.
Berharap Mas Yudha Bawa Pramuka Lebih Maju
Sementara, Kadisdikbud OKU Timur Wakimin SPd MM mengucapkan selamat atas terpilihnya Wabup Mas Yudha sebagai Ketua Kwarcab Pramuka OKU Timur.
BACA JUGA: Enos Hibahkan Kantor dan Tanah Perkemahan untuk Pramuka OKU Timur
Wakimin berharap Gerakan Pramuka Kabupaten OKU Timur makin eksis dan terdepan dalam berbagai kegiatan sosial kemanusiaan.
“Kami yakin dan percaya pak Wabup bisa membawa Pramuka OKU Timur semakin maju dan bersaing,” ungkap Ketua Kwarcab OKU Timur periode 2014-2024 ini. (gas).
BACA JUGA: Kawanan Perampok Bersenpi Disikat Tim Resmob, Satu Pelaku Asal OKU Timur