Pasca Penangkapan Bandar di Cempaka, Polda Sumsel–Pemkab OKU Timur Perkuat Sinergi Berantas Narkoba

oleh
Pasca Penangkapan Bandar di Cempaka, Polda Sumsel–Pemkab OKU Timur Perkuat Sinergi Berantas Narkoba
Polda Sumsel, BNN, dan Pemkab OKU Timur meningkatkan kolaborasi pasca penangkapan bandar di Cempaka melalui pemulihan sosial dan penguatan pencegahan narkoba. Foto: Humas Polres OKU Timur

OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM — Pasca penangkapan bandar narkoba dì wilayah Campang Tiga Ulu, Kecamatan Cempaka, Kabupaten OKU Timur, Minggu (16/11/2025).

Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumsel bersama Pemerintah Kabupaten OKU Timur dan BNNK memperkuat sinergi dalam upaya pemberantasan narkoba.

BACA JUGA: Bandar Narkoba Kelas Kakap di Campang Tiga Ulu OKU Timur Ditangkap

Penguatan tersebut dìtandai dengan pelaksanaan Pemulihan Sosial Pasca penangkapan dan penindakan tindak pidana narkoba dì Aula Kecamatan Cempaka, Selasa (18/11/2025).

Kegiatan dìhadiri langsung Diresnarkoba Polda Sumsel Kombes Pol Yulian Perdana SIK, Bupati OKU Timur Ir H Lanosin, Kepala BNNK OKU Timur AKBP Efriyanto Tambunan.

BACA JUGA: Gerebek Bisnis Prostitusi di OKU Timur, Polisi Ciduk Muncikari dan Dua PSK

Kapolres OKU Timur AKBP Adik Listiyono SIK MH, jajaran camat, para kepala desa, tokoh masyarakat, serta warga setempat.

Diresnarkoba: Ancaman Narkoba Kian Kompleks

 

Kombes Pol Yulian Perdana menegaskan, bahwa peredaran narkoba saat ini semakin kompleks.

Banyak pengguna yang beralih menjadi pengedar dan bahkan melibatkan anggota keluarganya.

Ia melihat tokoh masyarakat, perangkat desa, hingga aparat setempat seringkali takut terhadap bandar.

BACA JUGA: AKBP Adik Listiyono: Tindak Tegas Polisi Bekingi Narkoba

“Karena itu, penguatan peran pemerintah dan masyarakat sangat dìperlukan,” ujarnya.

Ia juga menyoroti meningkatnya keterlibatan anak-anak dalam jaringan peredaran narkoba.

“Ini bukti lemahnya kontrol lingkungan dan keberanian masyarakat untuk melapor,” tegasnya.

Ia menyadari bahwa polisi tidak dapat bekerja sendirian, untuk itu harus sama-sama berjuang dalam memberantas narkoba.

BACA JUGA: Satresnarkoba Polres OKU Timur Tangkap Pedagang Asal Pagar Alam, Bawa Sabu 10,05 Gram

“Mari dekatkan dìri kita kepada anak-anak dan terus berikan edukasi yang membangun dan memotivasi,” tambahnya.

Bupati OKU Timur: Pemerintah Siapkan Anggaran Rehabilitasi

 

Bupati Lanosin mengapresiasi langkah Polda Sumsel dan BNN yang tidak hanya melakukan penindakan.

No More Posts Available.

No more pages to load.