Sementara, Plt Kadin PPPA OKU Timur Inoferwenti Intan SE MM mengatakan, Forum PUSPA ini sudah terbentuk cukup lama.
Hanya saja, karena belum dìdukung adanya anggaran, sehingga kegiatannya belum terlalu aktif.
Namun kedepan, meskipun dengan swadaya dìharapkan Forum PUSPA bisa tetap berjalan.
“Forum PUSPA ini memang murni organisasi relawan, jadi sifatnya beramal bersama,” jelas Intan.
Intan menjelaskan, tujuan Forum PUSPA ini sebenarnya sangat mulia, yakni mendukung program Pemkab OKU Timur khususnya soal kesejahteraan perempuan dan anak.
“Meskipun dengan segala keterbatasan, kita sangat mendukung peran PUSPA agar kedepan bisa membantu pemerintah mengenai soal anak dan perempuan,” bebernya. (gas).