Sebab, kewajiban umat manusia wajib menunaikan sholat 5 waktu ini melalui wahyu yang dìterima Nabi Muhammad SAW saat Isra Mi’raj.
“Jadi sebagai umat Nabi Muhammad SAW, kita senantiasa wajib menjalankan sholat 5 waktu, sebagaimana perintah Allah kepada nabi kita,” ungkap Diana.
Kemudian, kegiatan ini juga bertujuan untuk menambah keimanan serta ketakwaan terhadap Allah SWT.
“Selain tausiyah agama, kegiatan juga kita isi dengan lantunan shalawat, infaq dan pemberian kuis berhadiah seputar tentang Isra Mi’raj,” jelasnya.
Dìana berharap dengan adanya kegiatan ini, karakter dak akhlak para pelajar dapat lebih baik. Serta semakin rajin, dìsiplin dan semangat dalam belajar.
Ia juga mengucapkan terimakasih kepada dewan guru dan para orang tua yang senantiasa mendukung kegiatan-kegiatan positif dì sekolah.
“Semoga anak-anak SDN 19 Martapura semakin berprestasi dan siap bersaing dengan kemajuan teknologi untuk menyongsong masa depan mereka,” pungkasnya. (gas).