PALEMBANG, IDSUMSEL.COM – Ustadz Faik Rahimi SH MH CM selaku Penyuluh Agama Islam (PAI) utusan Kemenag OKU Timur berhasil menjadi terbaik 1 (satu) dalam ajang PAI Award 2024 tingkat Provinsi Sumsel.
Atas prestasi ini Ustadz Faik Rahimi akan mewakili Provinsi Sumsel ke tingkat Nasional. Ajang PAI Award 2024 tersebut dìgelar Kanwil Kemenag Sumsel, dì Hotel Satin Palembang, Rabu 29 Mei 2024.
Ustadz Faik mengatakan, selain sebagai Penyuluh Agama Islam. Ia juga merupakan pimpinan Rumah Bantuan Hukum Yayasan Afta Martapura.
Selain itu, Ustadz Faik juga konsen dì bidang bantuan penegakan hukum atau advokasi.
“Jadi konsep saya ini memberikan bantuan hukum melalui pendekatan bahasa agama, untuk membantu para pencari keadilan,” ungkapnya.
Ia mengaku bantuan penegakan hukum yang dìlakukannya untuk membantu masyarakat. Bahkan pelayanan bantun hukum ini gratis atau cuma-cuma.
“Banyak pencari keadilan kesulitan dalam mencari bantuan hukum. Untuk itu batin saya terpanggil untuk membantu masyarakat,” ujar alumni UII Jogyakarta ini.