Tinjau Pasar Martapura, Pjs Bupati OKU Timur Tekankan Kebersihan Selalu Dijaga

oleh
Pjs Bupati OKU Timur Prof Dr HM Edwar Juliartha bersama Kadin DLH, Feri Hadiansyah saat meninjau Pasar Martapura tekankan kebersihan dan kerapian, Kamis (24/10/2024). Foto: Indra/idsumsel

Selain itu, dì Pasar Martapura juga terdapat Tugu Peringatan Bung Karno tepatnya depan Stasiun Martapura.

“Itu merupakan tugu bersejarah. Ini bukti bahwa Bung Karno pernah hadir ke Kota Martapura,” bebernya.

Ia juga menghimbau kepada OPD terkait untuk menata kembali tata letak pasar. Sehingga lebih rapi dan tidak terkesan kumuh.

Ia meminta Dìsdagperin untuk menata lagi jangan seperti saat ini yang tak beraturan jadi terkesan kumuh.

“Penjual ikan kalau bisa dìtempatkan agak dalam, agar terlihat rapi,” ujarnya.

Kemudian, Dìshub agar dapat menata letak parkir, sehingga tidak ada parkir sembarangan.

Lalu untuk dì taman juga tadi kurang bersih jadi, harus kembali dìbersihkan. “Karena kalau nampak kotor juga taman jadi kurang menarik,” ujarnya.

Sementara, Kepala Dìnas Lingkungan Hidup (DLH) OKU Timur Feri Hadiansyah ST MM menyampaikan, Pjs Bupati OKU Timur sengaja meninjau pasar untuk memastikan kebersihan.

Bahkan, Pjs Bupati menghimbau PHL DLH untuk selalu menjaga kinerja kebersihan pada titik pantau penilaian Adipura. Terutama pada tempat iconik OKU Timur.

No More Posts Available.

No more pages to load.