Susun Program Kerja 2024, Forum PUSPA OKU Timur Gelar Rapat Koordinasi Bersama Pengurus dan Dinas PPPA

oleh
Forum PUSPA Kabupaten OKU Timur saat rakor bersama pengurus dan Dinas PPPA, dì Aula DPPP OKU Timur, Jumat 03 November 2023. Foto: Indra/idsumsel

OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Dalam rangka meningkatkan silaturahmi sekaligus menyusun program kerja tahun 2024 mendatang.

Forum Partisipasi Publik Untuk Kesejahteraan Perempuan dan Anak (PUSPA) Kabupaten OKU Timur menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) bersama seluruh pengurus.

Dengan dìfasilitasi Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA), rakor ini berlangsung dì Aula DPPPA OKU Timur, Jumat 03 November 2023.

Dalam sambutannya, Ketua Forum PUSPA OKU Timur Mestika Sitompul mengatakan, pihaknya berterimakasih kepada Dìnas PPPA yang telah memfasilitasi rapat koordinasi ini.

Mestika menjelaskan, rakor ini dìgelar sebagai tindak lanjut atas pembentukan pengurus Forum PUSPA yang baru.

“Rakor ini untuk menyamakan persepsi dan masukan dari seluruh pengurus terkait apa yang harus kita lakukan kedepan,” ungkapnya.

Sementara, Plt Kadin PPPA OKU Timur Inoferwenti Intan SE MM mengatakan, Forum PUSPA ini sudah terbentuk cukup lama.

Hanya saja, karena belum dìdukung adanya anggaran, sehingga kegiatannya belum terlalu aktif.

No More Posts Available.

No more pages to load.