KPU OKU Timur Mulai Lipat 2,5 Juta Lembar Surat Suara Pilpres dan Pileg 2024

oleh
Petugas saat melakukan pelipatan surat suara untuk Pemilu 2024 dì gudang logistik KPU OKU Timur, Jumat 5 Januari 2024. Foto: Indra/idsumsel

OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten OKU Timur mulai melipat 2.549.115 lembar surat suara untuk Pemilu (Pilpres dan Pileg) 2024.

Pelipatan surat suara ini dìpantau langsung Ketua KPU OKU Timur Herman Jaya dìsaksikan Kasat Intelkam Polres OKU Timur Iptu Arie Gusman SE MM dan Anggota Intel Kodim 0403 OKU.

Kegiatan ini berlangsung dì gudang logistik KPU OKU Timur, tepatnya dì Asrama Haji Komplek Perkantoran Pemkab OKU Timur, Jumat 5 Januari 2024.

Ketua KPU OKU Timur Herman Jaya menjelaskan, pelipatan surat suara ini dìkerjakan sebanyak 250 orang, yang dìbagi menjadi 25 kelompok.

“Jadi perkelompoknya ada 10 orang yang melakukan pelipatan. Baik laki-laki maupun perempuan,” jelasnya.

Herman mengatakan, total keseluruhan surat suara yang dìlipat hari ini sebanyak 2.549.115 lembar. Jumlah ini sudah termasuk DPT tambahan sebanyak 2 persen.

Dìmana, untuk jumlah kertas surat suara Pemilu Presiden dan Wakil Presiden sebanyak 509.823 lembar. Kemudian, surat suara untuk DPR RI sebanyak 509.823 lembar.

No More Posts Available.

No more pages to load.