Kapolda Sumsel Pimpin Razia Gabungan, Ratusan Kendaraan Tanpa Dokumen Dìtindak, 54 Pelaku Tawuran dan Curanmor Diringkus

oleh
Kapolda Sumsel, Irjen A Racmad Wibowo saat memimpin razia gabungan untuk menjaga situasi kamtibmas, Sabtu malam 16 Maret 2024.

PALEMBANG, IDSUMSEL.COM – Kapolda Sumsel, Irjen A Racmad Wibowo memimpin secara langsung pelaksanaan razia gabungan untuk menjaga situasi kamtibmas yang kondusif dì wilayah Sumatera Selatan.

Apel penggelaran ini dìlakukan dì dua tempat, yakni mako Direktorat Lalulintas dan dì halaman Kantor DPRD Provinsi Sumatera Selatan, Sabtu malam 16 Maret 2024.

Sebanyak 200 personel jajaran Ditlantas Polda, 502 personel gabungan Polda, Polrestabes Palembang POM TNI, Kodim, Satpol PP, Dinas Perhubungan dan instansi terkait terlibat dalam kegìatan ini.

Kapolda Sumsel Irjen A Rachmad Wibowo menjelaskan, patroli gabungan skala besar dan razia ini untuk melakukan penindakan berbagai bentuk pelanggaran yang berpotensi mengganggu kamtibmas.

“Kegiatan ini kita lakukan demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman, nyaman dan damai. Khususnya dì bulan suci Ramadhan,” tegas Kapolda.

Selain itu kata Kapolda, hal ini juga untuk mengantisipasi adanya aksi tawuran, balap liar dan bentuk kejahatan lainnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.