OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Polres OKU Timur, Polda Sumsel menggelar Ops Patuh Musi tahun 2024 selama 14 hari, sejak 15 hingga 28 Juli 2024.
Apel gelar pasukan Ops Patuh Musi 2024 ini dìpimpin langsung Kapolres OKU Timur, AKBP Kevin Leleury SIK MSi.
Kegiatan ini dì hadiri langsung Bupati OKU Timur Ir H Lanosin MT dan Kepala OPD, yang berlangsung dì lapangan Apel Satya Haprabu Polres OKU Timur, Senin 15 Juli 2024.
Dalam amanatnya, Kapolres OKU Timur mengatakan, kegiatan Ops Patuh Musi Tahun 2024 tersebut dìselenggarakan secara serentak dì seluruh jajaran Polri.
Kegiatan Ops Patuh Musi tahun ini mengusung tema “Tertib berlalulintas untuk mewujudkan Indoneia Emas”
Kapolres menjelaskan, target ops Patuh Musi ini menyasar pada berbagai pelanggaran.
Salah satunya pengemudi yang menggunakan ponsel saat berkendara, usia dì bawah umur dan berboncengan lebih dari satu orang.
Kemudian, pengendara juga wajib menggunakan helm SNI dan melengkapi peralatan seperti kaca spion, plat dan tidak menggunakan knalpot brong (racing).