OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten OKU Timur melantik 100 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), untuk Pemilu 2024 mendatang.
100 anggota PPK ini akan membantu tugas KPU yang tersebar dì 20 Kecamatan dalam mensukseskan Pemilu serentak 2024.
Pelantikan dìpimpin langsung Ketua KPU OKU Timur, Herman Jaya, SSos.I yang berlangsung dì Graha Parai Puri Tani Hotel, Rabu (04/01/2023).
Selain pelantikan, kegiatan langsung dìlanjutkan dengan Bimbingan Teknis (Bimtek) yang berlangsung selama dua hari, Rabu (4/1) hingga Kamis (5/1).
Dalam arahannya, Ketua KPU OKU Timur Herman Jaya mengatakan, pelantikan ini merupakan momen bersejarah bagi seluruh anggota PPK.
Sebab, setelah resmi dìlantik anggota PPK dapat terjun langsung dalam melaksanakan tahapan Pemilu serentak 2024.
Herman menjelaskan, rekrutmen calon anggota PPK ini melalui proses panjang. Dìmana dari 1000 pendaftar yang dìambil hanya 100 orang untuk 20 kecamatan.
“Bekerjalah sesuai PKPU dan tufoksi masing-masing. Kami percaya saudara-saudara mampu melaksanakan tangung jawab sebaik mungkin,” ungkapnya.
Herman berharap, semoga nantinya kinerja anggota PPK ini akan membantu suksesnya pesta demokrasi, untuk menghasilkan pemimpin yang berkualitas.
“Sehingg kedepannya dapat membawa perubahan yang lebih baik lagi, khususnya dì Kabupaten OKU Timur,” paparnya.