Support Kontingen Porprov, KORMI dan IGORNAS OKU Timur Beri Minuman Isotonik dan Buah ke Atlet

oleh
Para atlet asal OKU Timur mengucapkan terimakasih kepada KORMI dan IGORNAS atas support yang dìberikan terhadap mereka. Foto: Istimewa

OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Sebagai bentuk support terhadap kontingen OKU Timur yang saat ini tengah berjuang memperbutkan medali dì ajang Porprov Sumsel XIV dì Kabupaten Lahat.

Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) bersama Ikatan Guru Olahraga Nasional (IGORNAS) Kabupaten OKU Timur memberikan perhatian khusus terhadap para atlet.

Dìmana, beberapa Cabor yang saat ini tengah bertanding dìberikan bantuan logistik berupa minumam isotonik dan buah.

Bantuan ini dìserahkan langsung perwakilan KORMI OKU Timur kepada para kontingen dan atlet. Sontak, bentuk perhatian ini mendapat respon positif dari para atlet.

Bahkan, mereka membuat video ucapan terimakasih kepada KORMI dan IGORNAS OKU Timur atas bantuan dan perhatian yang telah dìberikan.

“Kami mengucapkan terimkasih kepada KORMI dan IOGORNAS yang telah memberikan dukungan kepada kami dì Porprov Sumsel ke XIV,” ucap atlet beramai-ramai.

Sementara, Ketua KORMI Kabupaten OKU Timur Dwi Seva Prastio mengatakan, bantuan untuk para atlet ini merupakan wujud perhatian terhadap kontingen OKU Timur.

No More Posts Available.

No more pages to load.