Apel Perdana 2023, Enos Minta ASN Tingkatkan Kinerja dan Inovasi

oleh
Bupati OKU Timur Lanosin saat menyalami kepala OPD usai melaksanakan apel perdana 2023

“Meski persentasenya belum 80 persen dan masih dìangka 78 persen. Namun kita patut bersyukur, ini akan menjadi semangat menyongsong 2023 lebih baik,” paparanya.

Selain meminta seluruh pegawai untuk meningkatkan kinerja, Bupati juga menghinbau agar ASN dì tahun 2023 ini dapat lebih banyak berinovasi untuk masyarakat.

“Saya ingin dengan semangat baru, tahun ini para pegawai juga bisa memiliki inovasi dan gagasan baru juga. Demi kemajuan daerah yang sangat kita cintai ini,” katanya.

Dalam kesempatan itu, Bupati menekankan kepada seluruh instansi terkait, untuk menekan angka kemiskinan dì Bumi Sebiduk Sehaluan.

“Angka kemiskinan dì OKU Timur mengalami penurunan, saya harap inì terus dìtingkatkan. Sehingga tidak ada lagi masyarakat miskin dì OKU Timur,” ungkapnya.

Selanjutnya, Bupati mengajak seluruh ASN dan pegawai untuk turut berpartisipasi memeriahkan HUT OKU Timur 17 Januari 2023 mendatang.

“17 Januari nanti OKU Timur menginjak usia 19 tahun. Momentum dan semangat ini kita jadikan energi menuju OKU Timur maju lebih mulia,” pungkasnya. (gas).

No More Posts Available.

No more pages to load.