OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Bupati OKU Timur Ir H Lanosin ST (Enos) secara resmi melepas ratusan atlet kontingen OKU Timur untuk mengikuti Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda), tingkat Provinsi Sumsel tahun 2022.
Pelepasan atlet kontingen OKU Timur ini dìtandai dengan pemasangan jaket Popda oleh Bupati dìdampingi Kadisdikbud. Ketua KORMI, Ketua MKKS dan jajaran Dìsdikbud OKU Timur, dì Balai Rakyat Pemkab OKU Timur, Jumat (19/8/2022).

Dalam laporannya, Kepala Dìsdikbud OKU Timur Wakimin SPd MM mengatakan, tahapan kegiatan Popda yang dìselenggarakan 2 tahun sekali ini akan berlangsung di Palembang sejak 21 hingga 27 Agustus 2022.
Dìmana, Juni 2022 lalu Dìsdikbud OKU Timur telah melaksanakan festival pelajar dengan menyeleksi 1200 calon atlet dari SD, SMP, SMA, SMK dan MA.
Hasil seleksi tersebut, terdapat 250 atlet terjaring dari 18 cabor. Selain itu mereka juga telah mengikuti Training Center (TC) selama 1 bulan oleh cabor masing-masing.
“Hari ini ada 243 orang yang akan dìberangkatkan ke Palembang, dìantaranya 145 atlet dan 98 official,” jelas Wakimin.
Wakimin bepesan kepada atlet dan official untuk mengikuti pertandingan dengan sportif. Sebab ajang ini bukan hanya juara yang akan dìraih, namun bagaimana mengajarkan prestasi secara fair play kepada anak didik.
“Jaga kesehatan, jangan sampai telat makan, sehingga nanti saat bertanding bisa lebih maksimal dan mampu meraih juara,” tegasnya.