Bahkan Kapolres bersama jajaran turun langsung dan berkomunikasi dengan para calon kades, sembari mengajak mereka untuk tidak melakukan kegiatan yang dapat mengganggu kamtibmas.
“Alhamdulilah setelah kita lakukan komunikasi, para calon kades menerima dengan baik, dan mereka berkomitmen untuk sama-sama mewujudkan Pilkades aman dan nyaman,” paparnya.
Terkait pengamanan saat pelaksanaan Pilkades nanti pada 8 Juni 2023. Polres OKU Timur menerjunkan sekitar 200 lebih personil.
Bahkan, para personil ini akan standbye dì setiap desa yang melakukan Pilkades.
“Mereka akan melakukan pengaman dì TPS-TPS. Kita juga sudah petakan, sesuai dengan tingkat kerawanannya,” tambahnya.
Kapolres menjelaskan, dari 35 desa yang akan melakukan Pilkades ada satu desa yang tidak jadi pemilihan.
Sebab, sampai dengan batas waktu yang telah dìtentukan, tidak ada satupun calon yang melakukan pendaftaran.
“Jadi hanya 34 desa yang akan melaksanakan Pilkades nanti. Kemungkinan satu desa ini, akan melakukan Pilkades serentak pada 2025 mendatang,” katanya.