Sementara, Bupati OKU Timur H Lanosin ST mengucapkan terimakasih atas dukungan terlaksananya STQH tingkat provinsi Sumsel d i OKU Timur.
Ia berharap kegiatan ini dapat membawa manfaat dan motivasi bagi pemerintah dan masyarakat. Sehingga bisa mewujudkan OKU Timur Maju Lebih Mulia dan Sumsel Maju Untuk Semua.
“Semestinta lokasi ini dapat d i hadiri 2000 orang, tapi karena pandemi dan sesuai prokes, maka yang hadir hanya 700 kafilah,” beber Lanosin.
Melalui seleksi STQH ini, Lanosin mengajak masyarakat untuk berikhtiar agar Alquran dan hadits agar senantiasa sebagai pedoman hidup.
“Semoga dalam STQ kali ini dapat melahirkan peserta tilawah yang berkualitas serta berakhlakul Karimah,” ucapnya. (gas).