Akibat tabrakan itu, sejumlah gerbong juga terlihat keluar dari jalur perlintasan.
Atas kejadian tersebut, KAI memastikan tak ada korban jiwa. Namun, kecelakaan itu menyebabkan sejumlah perjalanan kereta api terganggu.
BACA JUGA: Senpi Rakitan asal OKU Timur Dijual ke Lampung Hingga Pulau Jawa
“Pasti akan ada ketergangguan yaitu perjalanan kereta api lintas Tanjungkarang- Baturaja-Kertapati. Terkhusus KA Rajabasa Ekspres relasi Tanjungkarang-Kertapati ( PP) dan KA Kualastabas relasi Tanjungkarang-Baturaja (PP). Untuk itu kami meminta maaf atas ketidaknyamanan ini,” jelasnya.
Jaka pun mengatakan, saat ini pihaknya tengah berupaya untuk melakukan evakuasi gerbong kereta yang keluar jalur perlintasan.
BACA JUGA: Oknum Guru PNS Cabùlì Lima Siswi Dìtangkàp, Terancam 20 Tahun Pènjàr4
“Saat ini petugas fokus dengan penanganan evakuasi agar dalam waktu dekat jalur dapat kembali normal,” bebernya.
Sementara penyebab peristiwa kecelakaan itu masih dalam penyelidikan petugas. Pihaknya juga mohon maaf kepada para pengguna jasa KAI atas ketergangguan perjalannya. (*).