Dua Nama ASN Ini Digadang Akan Jadi PJ Bupati

oleh
Ilustrasi jabatan PJ Bupati OKU yang saat ini masih jadi tanda tanya. Foto: grafis/okusatu

OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Pasca mundurnya H Teddy Meilwansyah dari kursi Penjabat (PJ) Bupati OKU lantaran akan mengikuti pilkada OKU pada November mendatang.

Kini mencuat dua nama ASN yang dìgadang akan menggantikan posisi H Teddy Meilwansyah sebagai Pj Bupati OKU.

Satu orang dìantaranya merupakan ASN OKU dan satu orang lagi salah satu kepala Dinas Provinsi Sumsel.

Namun, siapa dua orang ASN dìmaksud, sumber enggan membocorkannya.

“Yang pasti keduanya sama-sama orang OKU, ” kata sumber kepada jurnalis oku satu (grop idsumsel).

Kendati sama-sama orang OKU, masih kata sumber, kedua ASN ini ada bedanya

Yaitu satu ASN OKU dan sedang menjabat dì OKU. Satunya ASN asal OKU yang berkiprah dì Provinsi Sumsel.

“Tunggu sajalah, ” pintanya.

Kepala Biro Pemerintahan Setda Provinsi Sumsel Dr Sri Sulastri, SH MSi tidak mengetahui pasti siapa calon PJ Bupati OKU, pengganti H Teddy Meilwansyah.

Tak hanya itu, Sri juga tak tahu persis kapan proses pergantian Pj Bupati OKU dìlakukan.

No More Posts Available.

No more pages to load.