Dukung Ketahanan Pangan Lewat P2L, Puluhan Kelompok Wanita Tani Diberi Pembinaan

oleh

OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Guna mendukung ketahanan pangan melalui Pekarangan Pangan Lestari (P2L) khususnya dalam situasi pandemi covid-19.

Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten OKU Timur melakukan pembinaan terhadap puluhan Kelompok Wanita Tani (KWT). Kegiatan ini berlangsung dìruang rapat Dinas Ketahanan Pangan OKU Timur, Senin (15/8/2021).

Dalam sambutannya, Kepala Dinas Ketahanan Pangan OKU Timur Junadi SP MM mengatakan, masalah ketahanan pangan keluarga menjadi sangat penting, terutama saat pandemi covid 19.

Bahkan, sektor pertanian akan menjadi garda terdepan dalam kebutuhan pangan masyarakat Kabupaten OKU Timur.

Untuk itu, Dinas Ketahanan Pangan memberdayakan Pekarangan Pangan Lestari (P2L). Hal ini untuk mendukung ketahanan pangan sebagai sumber pangan keluarga, pengembangan konsumsi dan penganekaragaman pangan.

No More Posts Available.

No more pages to load.