“Saya sangat bangga dengan kemajuan SMPN 1 Martapura saat ini. Untuk itu saya harapkan anak-anak sekalian bisa memanfaatkan fasilitasnya dengan baik, sebab tidak sebagus dan sebaik jaman saya dulu,” jelasnya.
Dodi juga mengingatkan agar seluruh dewan guru, kepala sekolah dan pihak komite bisa selalu kompak dan solid. Sehingga kemajuan infrastruktur dan SDM sekolah bisa terus lebih baik dan nyata.
Dodi menambahkan, SMPN 1 Martapura ini menjadi barometer kemajuan sekolah SMP dì Kabupaten OKU Timur.
Sebab semuanya ada dìsini. Baik sarana prasarana, SDM, hingga berbagai fasilitas pembelajaran sesuai dengan perkembangan era saat ini.
“Pesan saya jadilah jati diri sesuai kemampuan dengan mengedepankan karakter. Sehingga semangat dan cita-cita ananda sekalian bisa tercapai menjadi calon pemimpin masa depan,” tegasnya. (gas).