Jaga Kamtibmas Jelang Pemilu 2024, Sat Intelkam Polres OKU Timur Sinergi Dengan PC PMII

oleh
Kasat Intelkam Polres OKU Timur IPTU Arie Gusman saat ngopi bareng bersama PC PMII Kabupaten OKU Timur. Foto: Satintelkam/idsumsel

OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Untuk menjaga Kamtibmas dì wilayah Kabupaten OKU Timur jelang Pemilu 2024.

Sat Intelkam Polres OKU Timur terus menjalin sinergi dengan berbagai pihak. Mulai dari tokoh agama, masyarakat hingga organisasi kepemudaan.

Salah satunya dengan organisasi Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC PMII) Kabupaten OKU Timur.

Meski dengan suasana santai sembari menikmati hidangan kopi hangat, dìskusi kedua lembaga ini berlangsung hangat.

Kegiatan ini berlangsung dì Cafe Riverside, Belitang OKU Timur, Kami 26 Oktober 2023 malam.

Kasat Intelkam Polres OKU Timur IPTU Arie Gusman SE MM mengatakan, sinergi dengan berbagai pihak ini untuk mempererat silaturahmi dan komunikasi.

Guna mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif menjelang Pemilu 2024, khususnya dì Bumi Sebiduk Sehaluan.

“Diskusi ini untuk mengajak kaum pemuda sama-sama menjaga kambtibmas jelang pelaksanaan Pemilu 2024,” ungkap Kasat yang memiliki segudang prestasi ini.

No More Posts Available.

No more pages to load.