Kalah Adu Penalti 3-1, Tim ASN OKU Timur Juara II Turnamen Sepakbola Bupati Lahat Cup 2024

oleh
Tim ASN OKU Timur berhasil juara II turnamen sepakbola ASN se-Sumsel Bupati Lahat Cup 2024 setelah kalah 3-1 lewat drama adu penalti melawan tim ASN Musi Rawas. Foto: Indra/idsumsel

LAHAT, IDSUMSEL.COM – Lewat drama adu penalti, Tim ASN OKU Timur harus puas mendapat juara II dalam turnamen sepakbola ASN se-Sumsel Bupati Lahat Cup 2024.

Tim ASN OKU Timur kalah 3-1 dari tim ASN Musi Rawas saat adu penalti saat partai final, yang berlangsung dì Stadion Gelora Serame Lahat, Minggu 12 Mei 2024.

Dalam pertandingan final tersebut, kedua tim sama-sama kompetitif dalam melakukan strategi dan serangan untuk saling membobol pertahanan.

Jual beli serangan dìsajikan sangat apik sejak babak pertama pertandingan. Pertahanan Tim ASN OKU Timur terus dì gempur oleh tim ASN Musi Rawas.

Hingga turun minum babak pertama, belum ada satupun tercipta gol antar ke dua tim. Pertandingan babak keduasemakin sengit.

Tim ASN OKU Timur yang dì punggawai oleh Cecep ini juga belum mampu menembus gawang tim lawan, hingga wasit meniupkan pluit.

Sehingga skor pada akhir babak kedua tetap imbang 0-0, hingga pertandingan berlanjut dengan drama adu penalti.

Dalam adu penalti ini, tim ASN OKU Timur menurunkan Cecep, Zul, Tulus dan Hendri sebagai eksekutor.

No More Posts Available.

No more pages to load.