“Jadikan tugas ini sebagai ibadah. Antarkan pempinan pilihan rakyat 5 tahun kedepan tanpa ada noda dan kesan tidak profesional dalam menjalan tugas,” jelasnya.
Dalam kesempatan itu, Kasat Intelkam juga menghimbau masyatakat untuk berpartisipasi menyukseskan Pilkada, dengan menyalurkan hak suaranya pada 27 November 2024 nanti.
Bahkan, Polres OKU Selatan telah menyiapkan personel pengamanan pada setiap TPS yang ada dì Kabupaten OKU Selatan.
“Mari kita jadikan Kabupaten OKU Selatan salah satu daerah yang melaksanakan pilkada dengan kondusif. Perbedaan adalah warna kebersamaan menuju OKU Selatan makin maju kedepan,” pungkasnya. (gas).