Kesadaran Pengendara Gunakan Helm di OKU Timur Masih Minim, Tercapture ETLE Capai 22.300 Pelanggaran

oleh
Salah satu pengendara yang tidak menggunakan helm tercapture kamera ETLE dì wilayah Belitang. Foto: Satlantas Polres OKU Timur/idsumsel.com

OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Kesadaran pengendara dì Kabupaten OKU Timur terkait tertib berlalu lintas masih sangat minim. Terkhusus bagi pengendara roda dua dan roda empat.

Terbukti, selama pelaksanaan Operasi Patuh Musi 2023, jumlah pengendaran baik roda empat dan roda dua yang tercapture Kamera ETLE cukup banyak.

Dìmana, pelanggaran yang tercapture ETLE dì dua titik, yakni Martapura dan Belitang sebanyak 37.627 pelanggaran yang terekam.

Kapolres OKU Timur AKBP Dwi Agung Setyono melalui Kasat Lantas AKP Lastari mengatakan, dari 37.627 pelanggaran yang tercapture Kamera ETLE.

Untuk dìwilayah Martapura yang tercapture sebanyak 16.863 pelaggaran. Kemudian dìwilayah Belitang sebanyaj 20.764 pelanggaran.

“Pelanggaran yang paling mendominasi yakni pengendara tidak menggunakan helm. Jumlah yang terfoto kamera ETLE mencapai 22.300 pelanggaran,” ungkap Kasat, Senin 31 Juli 2023.

Sedangkan kata Kasat, pelanggaran pengendara yang tidak menggunakan sabuk sebanyak 14.659.

No More Posts Available.

No more pages to load.