Kontingen OKU Timur Peringkat 12 Porprov Sumsel 2025, Ketua KONI: From Zero to Hero

oleh
Kontingen OKU Timur Peringkat 12 Porprov Sumsel 2025, Ketua KONI: From Zero to Hero
Hasil gemilang diraih OKU Timur di Porprov Sumsel 2025. Dengan 18 emas, KONI OKU Timur buktikan semangat From Zero to Hero dalam olahraga daerah. Foto: Istimewa

OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Kontingen OKU Timur sukses menorehkan prestasi membanggakan pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumsel XVII Tahun 2025 dì Kabupaten Musi Banyuasin (Muba).

Kontingen OKU Timur berhasil finis pada peringkat ke-12 dengan total perolehan 73 medali, terdiri dari 18 emas, 19 perak, dan 36 perunggu.

BACA JUGA: Kontingen OKU Timur Borong 9 Medali Emas di Porprov Sumsel

Ketua KONI OKU Timur, Dr H Didi Franzhardi, MPd, menyampaikan rasa bangga dan apresiasi setinggi-tingginya kepada semua pihak.

Terkhusus bagi seluruh atlet, pelatih, dan official yang telah berjuang membawa nama baik Bumi Sebiduk Sehaluan.

BACA JUGA: Catatkan Sejarah! OKU Timur Pecahkan Tiga Rekor MURI, Enos: Simbol Kemajuan Pendidikan

Menurut Didi, meski dengan segala keterbatasan. Namun kontingen OKU Timur telah membuktikan hasil yang terbaik.

“Dari bukan siapa-siapa, kini kita menjadi ada dan berharga. Peringkat ke-12 dengan 18 emas, 19 perak, dan 36 perunggu menegaskan bahwa kita benar-benar From Zero to Hero,” ujar Didi Franzhardi, Sabtu (1/11/2025).

Menurut Didi, perjalanan kontingen OKU Timur dì Porprov Muba 2025 penuh dengan suka duka.

BACA JUGA: 29 Pejabat Pemkab OKU Dirotasi, Teddy Dorong Birokrasi Inovatif

Namun berkat kerja keras dan kekompakan seluruh tim, hasil yang dìraih menjadi bukti nyata kemajuan olahraga dì OKU Timur.

KONI Ucapkan Terima Kasih

 

Ketua KONI juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati OKU Timur atas dukungan penuh terhadap pelaksanaan Porprov.

Baik support secara material maupun spiritual. Ia juga berterima kasih kepada Dìsporapar, Dìnkes, Dìsdikbud, Dìshub, serta seluruh OPD.

No More Posts Available.

No more pages to load.