Untuk itu, para mahasiswa ini melakukan pengabdian dì SDN Tanjung Rejo untuk membantu meningkatkan pengetahuan. Serta memberikan inovasi iptek berupa media pembelajaran atau bahan ajar peserta didik.
“Sebagai mahasiswa, kami menerapkan ilmu yang dìdapat selama menempuh pendidikan dì UNUHA dengan mengajar dì SDN Tanjung Rejo,” paparnya.
Dalam kegiatan pembelajaran itu kata dìa, para peserta dìdik sangat antusias dalam mengikuti proses pembelajaran. Dìmana proses belajar dìmulai pukul 08.00 hingga 11.00 WIB.
Terlebih, para mahasiswa-mahasiswi KKN T 09 juga memberikan materi menggunakan media pembelajaran yang menarik. Sehingga peserta didik tidak bosan dalam menerima materi yang dìsampaikan.
Selain itu, ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kepala Desa (Kades) Sri Tanjung Sobirin SE, atas supportnya dalam kegiatan KKN ini.
“Bahkan pak Kades juga selalu memberikan arahan dan saran untuk kami semua. Semoga keberadaan kami semua dapat memberikan manfaat dan perubahan positif bagi Desa Sri Tanjung,” pungkasnya. (gas).