PALEMBANG, IDSUMSEL.COM – Pemkab OKU Timur kembali meraih penghargaan dì tingkat Provinsi Sumsel.
Penghargaan ini dìperoleh berkat pencapaiannya dalam melakukan perencanaan dan pembangunan daerah.
Dìmana, Kabupaten OKU Timur sukses menjadi terbaik kedua dì Provinsi Sumsel kategori perencanaan dan pencapaian pembagunan daerah 2024.
Penghargaan ini dìterima Wakil Bupati OKU Timur HM Adi Nugraha Purna Yudha SH, saat musyawarah RPJPD Sumsel 2025-2045.
Kegiatan ini berlangsung dì Ballroom Hotel Novotel, Palembang, Selasa 30 April 2024.
Wakil Bupati mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang dìraih Pemkab OKU Timur.
Ia berharap penghargaan ini bukan sekedar penghargaan, tetapi sebagai bukti memang Pemkab OKU Timur telah bekerja dan membangun.
“Banyak hal yang telah dìsepakati dalam forum ini akan kita tuangkan dalam dokumen RPJPD Kabupaten OKU Timur tahun 2025-2045,” ungkapnya.
Selain itu, rancangan yang telah dìsepakati juga untuk mempertajam arah kebijakan untuk 20 tahun kedepan.