“Eh Tau-tau kita dapat musibah, tapi tes swab antigennya tetap akan kita lakukan. Yang positif bisa isolasi mandiri dan yang negatif nanti akan tetap masuk kerja,” bebernya.
Saat ditanya kira-kira berapa jumlah kerugian akibat kebakaran ini, Dewi menjelaskan kerugian ditafsir mencapai Rp 1 miliar.
Pada kesempatan yang sama, Dewi mengucapkan terimakasih kepada maayarakat sekitar, Polsek, Koramil, Kadinkes, Damkar, Camat dan Kades atas bantuannya dalam proses pemadaman api.
“Ucapan terimakasih kepada masyarakat, pak Camat, Danramil, Kapolsek, Kades dan Damkar atas aksi cepat tanggapnya membantu pemadaman api. Semoga pelayanan puskesmas kita segera kembali normal lagi,” pungkasnya. (gas).