Peringati 10 Tahun Berdirinya Yayasan Bina Marta, Gelar Bima Cup 2021

oleh

OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM –  Dalam rangka memperingati satu dasawarsa (10 tahun) berdirinya yayasan Bina Marta bagi dunia pendidikan.

Yayasan Bina Marta Martapura menggelar kegiatan Bina Marta (Bima) Cup 2021. Kegiatan ini berlangsung di Lapangan BIMA, Komplek Kampus B Bina Marta, Desa Kotabaru Selatan, Kecamatan Martapura, Sabtu (6/11/2021).

Dengan terap menerapkan protokol kesehatan (Prokes) ketat, kegiatan dìbuka langsung Wakil Bupati OKU Timur HM Adi Nugraha Purna Yudha SH, serta dìhadiri Ketua Yayasan Bina Marta KRT H Mursyid, para guru, dosen dan ratusan pelajar Yayasan Bina Marta.

Ketua Yayasan Bina Marta Martapura KRT H Mursyid SIP MM MSi mengatakan, tujuan kegiatan ini selain untuk meningkatkan tali silahturahim, juga untuk meningkatkan guyub, kompak, rukun dan menjalin perseduluran dalam bingkai sportifitas olahraga.

Selain itu, Mursyid 1mengucapkan terima kasih atas kehadiran Wakil Bupati OKU Timur dan tamu undangan lainnya, serta bapak ibu guru beserta para siswa.

“Momentum ini kami jadikan sebagai suatu wahana untuk silahturahim, guyub, kompak, rukun, menjalin perseduluran dalam bingkai sportifitas olahraga,” katanya.

Turnamen BIMA Cup 2021 ini sambung Mursyid, dìlaksanakan sebagai kegiatan untuk memunculkan bibit-bibit atlit berbakat. Sekaligus menyambut event Proprov Sumsel.

“Sehingga para atlet yang mengikuti Porprov dapat termotivasi untuk mendulang prestasi dalam ajang tersebut,” ujarnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.