“Harga beras sekarang sangat membantu kami. Semoga kondisi seperti ini bisa terus berlanjut,” tambahnya penuh harap.
BACA JUGA: Fery Antoni: Demi Sejahterakan Petani, Kita Akan Selesaikan Kelangkaan Pupuk
Senada dengan Tamrin, petani lain bernama Romodon juga menyatakan kepuasannya.
Ia mengaku lega karena panen kali ini membawa hasil yang baik dan bisa memberikan pemasukan tambahan.
“Kalau panen bagus dan harga tinggi, petani pasti semangat. Tapi kalau panen jelek dan harga rendah, kami susah. Sekarang alhamdulillah, kondisinya sangat mendukung,” ujar Romodon.
Para petani dì OKU Selatan berharap tren positif ini bisa terus berlanjut sampai pada musim tanam berikutnya.
Pemerintah daerah juga dìharapkan terus hadir dalam mendukung sektor pertanian melalui bantuan bibit, pupuk, dan pelatihan.
Dengan panen melimpah dan harga jual yang tinggi, pertanian padi dì OKU Selatan terbukti masih menjadi tumpuan utama ekonomi masyarakat pedesaan. (syu/gas).