Menurut Indra, saat proses panen pihaknya selalu menjaga kualitas dari buah Duku Komering Rasuan tersebut.
Salah satunya dengan cara melakukan proses sortir terlebih dahulu sebelum dì pasarkan.
“Saat sortir ini, kita memisahkan buah duku menjadi tiga bagian. Ini lah salah satu proses menjaga kualitas,” papar Indra.
Dalam pemisahannya, buah ukuran besar atau super dìpisahkan dengan yang ukuran sedang dan kecil.
“Buah yang besar ini biasa kita sebut buah super atau buah bunga. Ini kualitasnya nomor 1 yang kita kirim ke Pulau Jawa,” ungkapnya.
Kemudian, untuk buah sedang dan buah ukuran kecil biasanya dìjual dengan harga yang sedikit lebih murah dari yang super.
Indra mejelaskan, sejak puluhan tahun pihaknya menjaga kualitas buah duku ini melalui proses sortir.
Selain itu, proses panen duku langsung dìambil dari atas pohon dengan dìpetik, bukan dìjatuhkan.
“Jadi buah duku ini tidak ada yang jatuh jatuh langsung ke tanah melainkan dìmasukan ke bakul dan dìturunkan menggunakan tali,” jelasnya sembari menunjukkan proses panen buah Duku Komering Rasuan.
Jika tidak dìpetik atau proses panen duku dìjatuhkan ke tanah, maka otomatis buah duku akan mengeluarkan getah. Hal ini membuat kualitas buah akan berubah.
Sebab, dampak getah buah duku tersebut akan mempercepat proses kulitnya berubah warna menjadi hitam. Saat dì packing dalam kotak atau peti.
“Untuk itu, kami selalu menjaga dan memastikan buah Duku Komering Rasuan yang kita jual benar-benar kualitas bagus atau super,” ucapnya.
Indra menambahkan, proses panen duku tersebut juga terbilang cukup cepat. Sebab para pemanjat dan pemetiknya juga sudah piawai atau cukup ahli.
“Dalam satu hari panen itu 1 sampai 2 truk bisa kita isi. Per 1 truknya sekitar 460 peti atau kotak,” tambahnya.
Indra menerangkan, meski jenis buah duku komering cukup beragam. Namun Duku Komering dari Desa Rasuan memiliki ciri khas rasa tersendiri.
Dìmana, selain manis buahnya legit. Kulit buahnya berwarna kuning dan tipis, serta tidak ada getahnya.
Selain itu, dalam satu buah itu, isi Duku Rasuan hanya memiliki satu biji yang besar. Sedangkan lainnya biji kecil atau bahkan tidak berbiji.
Perbedaan kualitas buah inilah yang membuat Duku Komering dari Desa Rasuan memiliki harga jual tinggi dan stabil meski telah panen raya.
Yang penasaran dengan cita rasa buah Duku Komering Rasuan OKU Timur, bisa langsung datang ke lokasi. Atau bisa menghubungi kontak pemiliknya, Indra Hendrawan (+62 821-8225-1994) untuk pesanan luar daerah. (gas).