Selain itu sambung Denis, Komisioner dan Sekretariat KPU OKU Timur juga siap menerima saran dan masukan dari rekan Media.
Terutama dalam hal pemberitaan dan kerjasama lainnya guna mensukseskan Pilkada serentak 2024 dì Kabupaten OKU Timur.
“Dengan adanya komunikasi dan sinergi yang baik, kita berharap pesta demokrasi dì Bumi Sebiduk Sehaluan terlaksana dengan sukses dan lancar,” bebernya.
Selain bersilatirahmi, dalam kegiatan ini KPU juga menyampaikan berbagai prorgam kerja. Serta tahapan Pilkada OKU Timur yang saat ini telah berjalan.
Bahkan, meskipun anggaran Pilkada dì KPU Kabupaten OKU Timur tidak sebesar kabupaten/kota lainnya dì Provinsi Sumsel.
Namun pihaknya berkomitmen agar pelaksanaan Pilkada tetap berjalan lancar, aman dan kondusif.
“Meskipun anggaran terbatas, kita ingin semua tahapan pilkada berjalan dan sukses. Termasuk akan tetap merangkul kerjasama dengan media,” paparnya.
Sementara, Ketua PWI OKU Timur Usman sangat menyambut baik acara silaturahmi yang dìgelar KPU OKU Timur.