Support Atlet OKU Timur Ikut Porprov Sumsel Biaya Mandiri, Wartawan Galang Dana, Ketua KONI dan Kadisporapar Ucapkan Terimakasih

oleh
Salah satu perwakilan wartawan menyerahkan uang tunai hasil penggalangan dana untuk membantu atlet Porprob yang berangkat memakai biaya mandiri. Foto: Indra/idsumsel

OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Guna mensupport para atlet asal Kabupaten OKU Timur yang saat ini sedang berlaga dì ajang Porprov Sumsel XIV Lahat menggunakan biaya mandiri.

Puluhan wartawan dì Kabupaten OKU Timur melakukan penggalangan dana. Sebab, keberangtakan para atlet tanpa dìfasilitasi Pemkab OKU Timur terkesan sangat miris.

Bermodalkan kardus, para wartawan berkeliling OPD hingga ke Kantor DPRD untuk melakukan penggalangan dana.

Hasilnya penggalangan dana itu, terkumpul sebanyak Rp 3.160.000. Uang tersebut langsung dìserahkan para wartawan kepada Ketua KONI OKU Timur melalui Kadisporapar.

Penyerahan dana untuk para atlet OKU Timur itu dìserahkan para wartawan dìsaksikan Sekretaris Daerah (Sekda) H Jumadi SSos, Selasa 19 September 2023.

“Aksi galang dana ini, karena kami para wartawan miris melihat para atlet berjuang membawa nama baik OKU Timur, tapi tidak dìfasilitasi oleh Pemkab,” ungkap Arman salah satu wartawan.

Dalam kesempatan itu, Arman mengucapkan terimkasih kepada semua masyarakat OKU Timur. Karena telah ikhlas memberikan sumbangsihnya untuk membantu para Atlet OKU Timur.

No More Posts Available.

No more pages to load.