Tambah Pasokan Air Petani, Bupati Buka Pintu Air Untuk 6 Desa dì Buay Madang Timur

oleh

OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Guna menambah pasokan air sawah petani khususnya dì BK 1, meliputi enam desa dì Kecamatan Buay Madang Timur.

Bupati OKU Timur Ir H Lanosin ST bersama Kepala Dinas PU TR Ir Aldi Gurlanda ST MM membuka perdana pintu air saluran irigasi, Jumat (4/11/2022).

Sebelumnya, jalur irigasi ini sudah puluhan tahun mengalami penyumbatan akibat endapan lumpur, serta banyaknya tumpukan sampah.

Bupati OKU Timur H Lanosin saat membuka pintu air irigasi untuk mengaliri sawah petani di enam desa di Kecamatan Buay Madang Timur

“Alhamdulillah dengan waktu dua puluh hari, Dinas PU TR Kabupaten OKU Timur menurunkan alat berat intuk pembersihan dan pengangkatan lumpur. Akhirnya hari ini aliran air sudah bisa dìnikmati para petani sawah,” ungkap Bupati.

Pembersihan saluran air ini merupakan bantuk perhatian Bupati OKU Timur terhadap sawah para petani.

Sebab, hal ini merupakan kali ketiga Pemkab OKU Timur melakukan perbaikan terhadap saluran air.

Dìantaranya, perbaikan longsor tanggul BK 1, BK 3 dan BK 0. Kemudian pembersihan dan pengangkatan lumpur.

Hal ini dìlakukan karena manfaatnya sangat luar biasa bagi masyarakat petani khususnya lahan persawahan.

“Manfaatnya tentu bisa dìrasakan petani padi kita. Ada ribuan hektare sawah mendapat tambahan pasokan air, begitu juga sektor perikanan,” beber Enos.

Kedepan Bupati mengajak masyarakat bersama-sama menjaga saluran irigasi yang sudah dìperbaiki ini. Sehingga bisa terus berjalan sebagaimana mestinya.

No More Posts Available.

No more pages to load.