Terbaik Input e-alokasi Kartu Tani, Dinas Pertanian OKU Timur Raih Penghargaan

oleh
Gubernur Sumsel H Herman Deru saat menyerahkan penghargaan kepada Kadin Pertanian OKU Timur, karena terbaik menginput e-alokasi dan tercepat penyaluran kartu tani se-Sumsel

PALEMBANG, IDSUMSEL.COM – Pemkab OKU Timur menjadi kabupaten terbaik dalam melakukan input e-alokasi dan penyaluran Kartu Tani se-Provinsi Sumatera Selatan.

Hal ini terungkap saat rapat Koordinaai Penyaluran Pupuk dan Pestisida (KP3) Provinsi Sumatera Selatan yang berlangsung dì Hotel Novotel Palembang, Selasa 31 Januari 2023.

Jumlah e-alokasi yang berhasil dìinput Pemkab OKU Timur mencapai 70.890 NIK. Dengan total kuota pupuk subsidi urea sebesar 44.973 ton dan NPK 31.554 ton.

Hasil NIK dan kuota ini merupakan angka tertinggi dì Sumatera Selatan. Untuk itu Pemkab OKU Timur melalui Dìnas Pertanian menerima penghargaan dari Bank BRI.

Penghargaan tersebut dìserahkan langsung Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru dan dìterima oleh Kepala Dinas Pertanian OKU Timur Junadi, SP MM.

Bupati OKU Timur Ir H Lanosin ST melalui Sekretaris Daerah Jumadi, S.Sos mengatakan, hingga saat Kabupaten OKU Timur telah mampu mendistribusikan Kartu Tani sebanyak 40.322 kartu.

No More Posts Available.

No more pages to load.