Tinjau Pelaksanaan ANBK, KakanKemenag OKU Timur Imbau Ini ke Pelajar

oleh
Kakan Kemenag OKU Timur Drs H Ishak Putih saat meninjau ANBK di MIN 4 OKU Timur, Rabu 25 Oktober 2023. Foto: Kemenag/idsumsel

OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Kabupaten OKU Timur, Drs H Ishak Putih, MSi meninjau secara langsung pelaksanaan Assesment Nasional Berbasis Komputer (ANBK).

Dalam monitoring ini, Kakan Kemenag mengunjungi sejumlah Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) di lingkungan Kemenag OKU Timur.

Bahkan, Ishak Putih memeriksa pelaksanaan ANBK dì ruang laboratorium komputer MIN 4 OKU Timur, dìdamping langsung Kepala Madrasah.

Hal ini untuk memastikan bahwa proses ANBK berjalan lancar tanpa adanya hambatan atau kendala yang signifikan.

“Alhamdulillah semua pelaksanaan ANBK berjalan lancar dan tanpa hambatan apapun,” ungkap Ishak.

Ishak berharap pelaksanaan ANBK Tahun 2023 yang berlangsung sukses. Serta para pelajar bisa mendapatkan hasil maksimal.

“Saya harapkan agar seluruh peserta didik yang mengikuti ANBK ini dapat memperoleh hasil yang baik. Sehingga mampu membagakan orang tua dan untuk karir kedepan,” tandasnya. 

Sementara, Lilis Setiowati selaku Kepala MIN 4 OKUT menjelaskan, pelaksanaan ANBK dì MIN 4 OKU Timur dìikuti seluruh siswa kelas 5 yang dìpilih secara acak melalui sistem aplikasi data pusat Kemdikbud RI.

No More Posts Available.

No more pages to load.