Update Jumlah Korban Kecelakaan Bus Putra Sulung VS KA Eskpres, 1 Penumpang Meninggal, 17 Luka-luka

oleh
Anggota Satreskrim Polres OKU Timur saat melakukan pendataan terhadap korban Bus Putra Sulung yang dìtabrak KA Ekspres Rajabasa jurusan Baturaja. Foto: Indra/idsumsel

OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Jumlah korban akibat kecelakaan Bus Putra Sulung dengan KA Eskpres Rajabasa dì Desa Kotabaru, Kecamatan Martapura dìtaksir berjumlah belasan orang.

Informasi yang berhasil dìhimpun, terdapat 17 orang penumpang mengalami luka-luka dan 1 meninggal dunia akibat kecelakaan tràgìs tersebut.

Korban yang meninggal yakni Nazarudin Asof (19) warga Desa Karang Endah, Kecamatan Semendawai Suku III, OKU Timur.

Saat ini korban meninggal telah dìbawa kerumah duka oleh pihak keluarga. “Saat ini korban tengah dalam perjalanan kerumah duka,” ungkap Beni Kades Karang Endah melalui via telpon.

Sementara, pantauan dì RSUD Martapura belasan korban yang mengalami luka-luka masih dìtangani petugas medis.

Bahkan, ada beberapa pasien juga langsung dìrujuk ke Rumah Sakit dì Baturaja dan Belitang oleh pihak keluarga yang bersangkutan.

Selain itu, Kapolres OKU Timur AKBP Dwi Agung Setyono bersama Waka Polres Kompol Polin Pakpahan langsung meninjau lokasi kecelakaan.

No More Posts Available.

No more pages to load.