Shofix menambahkan, pemberian bantuan ini murni bentuk solidaritas dan kepedulian Partai Demokrat terhadap masyarakat khususnya warga OKU Timur.
“Atas nama Partai Demokrat dan Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan salam untuk masyarakat. Semoga kita semua bisa melewati masa sulit ini, tetap jaga kesehatan, kekompakan dan saling membantu,” katanya.
Sementara, Ketua Ranting PSHT Belitang II, Subardi mengatakan, dìrinya menyampaikan ribuan terimakasih atas bantuan dan partisipasi yang dìberikan wakil rakyat asal OKU Timur ini.
Bahkan, pihaknya mengapresiasi atas dukungan beliau yang sangat peduli dan perhatian dalam memajukan organisasi PSHT.
“Keluarga besar PSHT Ranting Belitang II mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada pak Azmi Shofix atas bantuannya. Semoga bantuan ini bisa memajukan organisasi kami kedepannya,” pungkasnya. (gas)