Kasus DBD Meningkat, Anggota DPRD OKU Timur Edi Kurniasyah Soroti Kinerja Dinas Kesehatan

oleh
Anggota DPRD Kabupaten OKU Timur Fraksi Partai Demokrat Edi Kurniansyah melakukan sidak dan mengunjungi pasien penderita DBD di RSUD Martapura, Senin 02 September 2024. Foto: Indra/idsumsel

Meski demikian, Edi justru menyoroti kinerja Dìnas Kesehatan dalam upaya pencegahan DBP dì Kabupaten OKU Timur.

Sebab, berdasarkan data RSUD Martapura, kasus DBD dì OKU Timur tahun 2024 mencapai 86 pasien. Atau naik tiga kali lipat dari 2023.

“Kasus DBD ini naik cukup signifikan. Untuk itu saya minta Kadinkes bisa melakukan pencegahan dengan cepat, jangan hanya diam,” ujarnya.

Edi mengatakan, saat ini ada masyarakat dari tujuh desa di Kecamatan Buay Madang yang memberikan laporan soal DBD.

Bahkan, sebagian masyarakat yang terkena DBD masih dìrawat dì RSUD Martapura dan RSUD OKU Timur.

“Kita juga akan datangi RSUD OKU Timur untuk memastikan pelayanan kesehatan dìsana,” ujarnya.

Edi menambahkan, sampai hari ini belum ada tindakan pencegahan penyakit DBD dari Dìnas Kesehatan OKU Timur.

“Sampai saat ini belum ada respon dari Dìnas Kesehatan. Kita tunggu segera tindakan pencegahannya,” ucap Edi.

Sementara, Direktur RSUD Martapura dr Dedy Damhudy melalui Kasi Keperawatan, Wiwin Trisulistyowati membenarkan adanya peningkatan kasus DBD.

No More Posts Available.

No more pages to load.