Menurut Yusi, ananda Resa memang resa layak untuk terpilih. Sebab selain fisiknya yang sangat mendukung, ananda Resa juga siswi berprestasi, disiplin, etikanya bagus dan memiliki jiwa nasionalisme yang tinggi.
Yusi berharap, kedepannya ananda Resa bisa lebih meningkatkan integritasnya. Kepribadian, serta memiliki mental yang kokoh, tegar dan pantang menyerah.
“Pesan kami berjuanglah dengan all out demi kemajuan bersama dan terpenting membawa nama baik sekolah dan Kabupaten OKU Timur. Ini merupakan langkah awal ananda Resa untuk meraih kesuksesan. Semangat, semoga kemenangan selalu berpihak pada ananda Resa Nabila Putri, Aamiin,” pesannya.
Terpisah, Ketua MKKS SMA OKU Timur sekaligus Kepala SMA N 1 Belitang H Prioyitno, SPd, MM berpesan, agar pelajar asal OKU Timur yang lolos seleksi Paskibraka Provinsi Sumsel agar senantiasa berlatih dengan sungguh- sungguh.
Serta, terus berusaha semaksimal mungkin, selalu menjaga kesehatan dan kebugaran agar bisa menjakankan tugas dengan sebaik-baiknya saat pengibaran bendera merah putih 17 Agustus mendatang.
“Yang terpenting tetap jaga kesehatan, jaga etika dan atitude, jangan lupa ibadah dan berdoa. Agar semua tugas yang dìemban dapat terlaksana dengan baik. Sekali lagi kami sampaikan selamat kepada kedua pelajar yang lolos,” ucap Prio. (agn/gas).