Pelantikan PPPK Ditunda, Honorer OKU Ngadu ke Bupati Teddy

oleh
Pelantikan Ditunda, PPPK OKU Ngadu ke Bupati, Ini Penjelasan Teddy
Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah saat menerima audiensi perwakilan PPPK OKU formasi 1 tahun 2024 yang ditunda pelantikan. Foto: okusatu/idsumsel

OKU, IDSUMSEL.COM – Pelantikan PPPK dì Kabupaten OKU mendatangi Bupati H Teddy Meilwansyah. Kedatangan perwakilan PPPK ngadukan nasib mereka ke Bupati.

Hal ini lantaran pelantikan PPPK OKU formasi 2024 dìtunda pelantikannya sesuai pernyataan MenPAN-RB) melalui Rini Widyantini.

Dìmana, pelantikan PPPK tahap I formasi 2024 akan dìtunda hingga Maret 2026. Kondisi ini memicu banyak reaksi dari para pejuang PPPK, termasuk dì OKU.

BACA JUGA: Tak Ada Program 100 Hari, Teddy-Marjito Fokus Realisasi Visi Misi

Dalam audiensi tersebut, PPPK OKU menyatakan keberatan dengan adanya penundaan pelantikan tersebut. Menurutnya, para PPPK ini telah lama mengabdi sebagai tenaga honorer.

“Penundaan ini sangat memberatkan. Kami telah lama mengabdi sebagai tenaga honorer, ” ujar Josi Robert, perwakilan PPPK OKU dì ruang Kerja Bupati, Senin 10 Maret 2025.

Kedatangan perwakilan PPPK ke ruang kerja Bupati OKU, untuk menyuarakan aspirasi. Sehingga Bupati dapat mendukung penolakan penundaan pelantikan formasi 2024.

BACA JUGA: Pejabat OKU Ketar Ketir, Dulu Gagah, Sekarang Cak Ayam Sakit

“Kami meminta Bupati OKU untuk mengirimkan surat langsung kepada MenPAN-RB. Serta meminta dukungan DPRD OKU untuk menyampaikan aspirasi ini kepada DPR RI,” ujar Josi Robet.

No More Posts Available.

No more pages to load.