Sekolah di OKU Timur Sambut Baik Program Makan Bergizi Gratis

oleh
Sekolah di OKU Timur Sambut Baik Program Makan Bergizi Gratis
Kepala SDN 11 Martapura Radiyana mendukung pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis, Rabu (22/01/2025).

OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Sekolah di Kabupaten OKU Timur, Provinsi Sumsel menyambut baik Program Makan Bergizi Gratis (MBG).

Program ini merupakan inisiasi Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto.

Bahkan, sekolah-sekolah juga sangat mendukung program MBG berjalan lancar dalam jangka panjang.

Dìketahui, dì Kabupaten OKU Timur terdapat lima sekolah untuk pelaksanaan launching MBG pada 03 Februari 2025.

Yakni, SDN 11 Martapura, SMPN 1 Martapura, TK Bhayangkara Kemala, SMAN 2 Martapura dan MTsN 1 OKU Timur.

Dì SDN 11 Martapura sendiri terdapat 429 siswa yang bakal mendapatkan program MBG.

Hal ini dìkatakan langsung Kepala SDN 11 Martapura, Radiana SPd.SD, Rabu 22 Januari 2025.

BACA JUGA: Dukung Program Presiden Prabowo Subianto, Pjs Bupati dan Kapolres OKU Timur Bagikan Makanan Bergizi ke Pelajar

“Kita sangat mendukung penuh program MBG bagi seluruh peserta didik, khususnya pada sekolah kita,” ungkap Radiana.

Dukungan tersebut kata Radiana bukan tanpa alasan,sebab pihaknya sudah membentuk panitia program MBG dì sekolah.

“Ini bentuk keseriusan kita mendukung MBG. Panitia sekolah sudah kita bentuk,” paparnya.

Radiana menyampaikan, program MBG tentu sangat berdampak baik bagi pelajar dalam pemenuhan gizi.

Apalagi bagi para pelajar yang prasejahtera atau kurang mampu.

“Harapan kami MBG ini tidak hanya sebulan atau dua bulan saja, tapi jangka panjang,” harapnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.