Abdul Kadir Ajak ASN Dukung Program Asta Protas Menag

oleh
Abdul Kadir Ajak ASN Dukung Program Asta Protas Menag
Kepala Kemenag OKU Timur, Abdul Kadir, ajak ASN dukung program Asta Protas Menag dengan publikasi masif dan pelayanan berdampak bagi masyarakat. Foto: Joni/Humas Kemenag OKU Timur

OKU TIMUR, IDSUMSEL.COM – Kepala Kantor Kemenag Kabupaten OKU Timur, Abdul Kadir, menegaskan pentingnya dukungan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) terhadap program-program prioritas Menteri Agama, khususnya dalam peningkatan kualitas pelayanan masyarakat.

Pesan ini dìsampaikan Abdul Kadir saat memimpin apel pagi dì halaman kantor Kemenag OKU Timur, Senin (22/09/2025).

BACA JUGA: Polsek Buay Madang Amankan Pencuri Genset dan Dinamo di Sumber Agung , Begini Kronologinya

Dalam sambutannya, Abdul Kadir mengajak semua pegawai untuk bekerja nyata, bersinergi, dan aktif membangun citra positif Kementerian Agama dì tengah masyarakat.

Sebagai abdi negara, ASN dituntut untuk menghadirkan Kementerian Agama yang lebih berdampak. Ia menyinggung banyak kegiatan dì setiap satker yang belum maksimal dipublikasikan.

BACA JUGA: Aksi Kejar-kejaran Pencuri di OKU Timur, Ketua DPRD Cegah Amukan Massa

“Mulai sekarang, mari kita lebih aktif menyampaikan informasi, agar masyarakat merasakan langsung kehadiran Kemenag,” ujarnya.

Publikasi Kegiatan Lebih Masif

 

Abdul Kadir menekankan bahwa publikasi kegiatan merupakan bagian penting dalam membangun reputasi positif Kemenag.

Setiap seksi dan penyelenggara dìminta lebih masif dalam menyebarkan informasi pelayanan maupun kegiatan yang langsung bersentuhan dengan masyarakat.

BACA JUGA: Banjir Bandang OKU Selatan Tewaskan Tiga Warga, Jalan Terputus

Menurutnya, keterbukaan informasi tidak hanya akan memperkuat kepercayaan publik semata.

No More Posts Available.

No more pages to load.