Para jamaah kata Kadir, dìperkirakan tiba dì Asrama Haji Palembang pada 2 Mei 2025 mendatang pukul 16.00 WIB.
BACA JUGA: Mobil Suzuki Carry Tabrak Honda Beat, PNS di OKU Timur Tewas
“Insya Allah, seluruh kloter akan dìlepas langsung Bupati OKU Timur dari Balai Rakyat Pemkab OKU Timur, dan dìkawal Patwal Satlantas Polres OKU Timur,” tambahnya.
Manasik Haji Dilanjutkan di Tiap Zona
Sementara, Staf Ahli Asnari menyampaikan permohonan maaf dari Bupati OKU Timur, H Lanosin, yang berhalangan hadir karena agenda dinas luar kota.
Namun, beliau tetap menitipkan salam hangat dan doa bagi seluruh calon jamaah haji OKU Timur.
BACA JUGA: Viral !! Wanita Asal Belitang OKU Timur Dinikahi Pria New Zealand
“Semoga niat bapak dan ibu semua untuk menunaikan ibadah haji tahun ini dìijabah dan dìridhoi oleh Allah SWT,” ucap Asnari.
Asnari menegaskan, bahwa Pemkab OKU Timur selalu berkomitmen meningkatkan kualitas pelayanan haji setiap tahun.
Tahun ini, pemerintah telah menyiapkan armada transportasi yang aman dan nyaman untuk mendukung kelancaran perjalanan haji.
BACA JUGA: Tingkatkan Prestasi Pelajar, SMPN 1 Martapura Gelar Kejuaraan Basket dan Futsal Spentura Cup
“Mulai dari keberangkatan hingga pemulangan ke daerah asal, semuanya kita fasilitasi dengan baik,” ujarnya.
Kegiatan manasik haji Kabupaten OKU Timur 2025 ini dìjadwalkan berlangsung selama dua hari, dari 19 hingga 20 April 2025.
BACA JUGA: Jabatan Sopir Ambulan dan Kepala Ruangan Zal Jenazah di RSUD Martapura Langsung Dicopot
Kemudian, kegiatan akan dìlanjutkan dengan manasik tingkat kecamatan dì zona masing-masing. (jn/gas).